5 Penyebab Tidak Menerima Kode Aktivasi BSI Mobile

Agar dapat digunakan tentunya layanan BSI Mobile harus di aktivasi terlebih dahulu.

Syarat utama untuk melakukan Aktivasi BSI Mobile, pengguna telah menerima kode aktivasi.

Baik itu untuk aktivasi yang pertama kali maupun aktivasi ulang tetap di butuhkan kode aktivasi.

Bagi pengguna yang melakukan aktivasi pertama, kode aktivasi dapat di peroleh Secara Online tanpa ke Bank BSI.

Sedangkan bagi pengguna yang melakukan Aktivasi Ulang BSI Mobile, maka harus Meminta Ulang Kode Aktivasi.

Sebenarnya untuk mendapatkan kode aktivasi cukuplah mudah, namun pada prakteknya terkadang sebagian pengguna tidak menerima kode aktivasi BSI.

Tentu hal ini terjadi dikarenakan adanya faktor penghambat yang menyebabkan kode aktivasi BSI Mobile tidak terkirim.

Oleh karena itu Bima Institute akan mencoba mengulas, apa saja yang menyebabkan kode aktivasi BSI Mobile Banking gagal diterima, berikut ulasannya:

1. DATA DIRI TIDAK SESUAI

bsi mobile

Data diri yang dimaksud adalah Nomor Hp, Tanggal Lahir dan Nomor Induk Kependudukan.

Apabila data diri terebut sudah tidak sesuai dengan yang tercatat di sistem Bank BSI.

Maka kalian tidak akan pernah mendapatkan kode aktivasi BSI Mobile.

Misalnya:

Nomor yang tercatat di sistem BSI 085 238 870 534 sedangkan yang kalian input saat registrasi lewat Chat Aisya BSI adalah Nomor Hp yang lain.

Begitupun juga apabila kalian menginput Tanggal Lahir dan Nomor Induk Kependudukan harus benar-benar sama.

Biasanya apabila kalian menginput data diri yang berbeda.

Maka Aisyah BSI menginformasikan yang bunyinya seperti ini 'Proses Aktivasi BSI Mobile Tidak Dapat Diproses. Silahkan Hubungi Bank Syariah Indonesia Call Center 14040'.

2. TIDAK TERSEDIA PULSA

Jika ulasan pada poin 1 sudah dipastikan bukan penyebabnya, maka kalian harus memastikan ketersedian pulsa minimal Rp. 2.000 pada nomor Hp yang terdaftar.

Mengapa diperlukan pulsa?

Sebab pada prakteknya jika kalian berhasil submit data diri kalian maka kalian di arahkan ke layanan SMS untuk mengirim kode acak verifikasi.

Apa itu kode acak verifikasi?

Kode acak verifikasi adalah kode yang dibuat secara acak oleh sistem BSI Mobile untuk di kirim ke Nomor Hp yang terdaftar.

Nah, jika kode acak ini tidak berhasil terkirim ke Nomor Hp yang terdaftar karena disebabkan pulsa tidak cukup.

Maka kalian tidak akan menerima kode aktivasi BSI Mobile, jadi harap dipastikan terlebih dahulu pulsanya.

3. TIDAK MEMILIH APLIKASI PENGIRIMAN SMS DEFAULT

Walaupun penyebab 1 dan 2 telah dipastikan aman, kalian tidak akan menerima kode aktivasi jika kalian salah memilih media pengirim pesan.

Media pengirim pesan yang harus kalian gunakan adalah media SMS default, seperti gambar dibawah ini.

aktivasi bsi

Apabila Hp kalian tidak memiliki aplikasi SMS Default/Standar maka kalian dapat mengunduh secara gratis di Google Play Store/App Store.

Dengan mengetik kata kunci 'Mesagges' lalu klik 'Install' untuk mulai mengunduh.

kode aktivasi bsi mobile

Aplikasi ini dapat diunduh secara gratis, tanpa biaya serupiahpun.

4. JARINGAN INTERNET TIDAK STABIL

Penyebab 1,2, dan 3 sudah teratasi namun tetap tidak menerima kode aktivasi.

Jika hal demikian, maka yang perlu kalian perhatikan adalah koneksi internet, apakah stabil atau tidak.

Jika kalian berada dalam ruangan tertutup, harap keluar dulu untuk mendapatkan jaringan yang kuat.

Atau bisa juga kalian mengubah koneksi internet dari kuota data ke Wifi.

5. LAYANAN BSI MOBILE GANGGUAN

Penyebab ke 5 ini biasanya cukup membingungkan, karena tidak bisa di atasi oleh kalian sendiri sebagai pengguna.

Informasi gangguan layanan BSI Mobile susah diperoleh, kecuali kalian mengecek sosial media Bank Syariah Indonesia.

Itupun informasi gangguan di posting jika gangguan dalam waktu yang cukup lama.

Untuk gangguan dengan estimasi waktu 1 - 5 jam, kemungkinan tidak di informasikan ke nasabah.

Kenyataannya pada waktu yang bersamaan kalian sedang melakukan aktivasi BSI Mobile.

Jika layanan BSI Mobile sedang gangguan, otomatis kalian tidak akan menerima kode aktivasi BSI Mobile.

Kerena kode aktivasi bersumber dari sistem BSI yang dikirimkan ke nomor Hp penerima yang terdaftar.

Sampai disini, kalian sudah pahamkan mengapa kalian tidak menerima kode aktivasi BSI Mobile?.

Semoga ulasan ini dapat membantu bagi yang membutukannya, jika di anggap bermanfaat, silahkan Share ke teman-teman kalian yang mengalami hal yang sama dengan yang kalian alami.