6 Cara Buka Tabungan Haji Melalui Cabang Bank BSI

Menunaikan ibadah haji merupakan impian seluruh umat Islam di dunia termasuk di Indonesia.

Untuk mewujudkan mimpi tersebut tentunya dibutuhkan energi dan kesehatan yang cukup, selain itu tentu juga diperlukan materi yang memadai.

Pemerintah Indonesia telah menetapkan syarat  Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) sebesar Rp. 25.000.000.

Untuk itu bagi kalian yang ingin mendaftar haji kalian harus menyiapkan dana awal sebesar Rp. 25.000.0000.

Nah bagi kalian yang belum memiliki dana awal sebesar Rp. 25.000.000 kalian dapat menabung terlebih dahulu.

Di Bank Syariah Indonesia tersedia produk Tabungan Haji yang kalian dapat manfaatkan untuk menabung yaitu Tabungan Haji BSI.

Tabungan Haji BSI adalah tabungan perencanaan Haji menggunakan akad Wadiah dan Mudharabah berdasarkan prinsip syariah.

Untuk Buka tabungan haji BSI diperlukan setoran awal hanya Rp. 100.000 dan tabungan haji BSI ini tidak dikenakan biaya administrasi bulanan.

Tabungan Haji BSI dilengkapi juga dengan fasilitas Kartu ATM dan E Channel lainnya, fasilitas tersebut diperoleh apabila nasabah telah terdaftar di Siskohat atau telah mendapatkan nomor porsi.

1. SYARAT BUKA TABUNGAN HAJI BSI

Dokumen persyaratan buka tabungan haji BSI dibawah ini wajib dibawa saat kalian membuka tabungan Haji di cabang Bank BSI.

Memiliki KTP sebagai kartu identitas diri.
Memiliki NPWP, bagi kalian yang belum NPWP wajib mengisi surat pernyataan.
Laki-laki dan perempuan telah berumur 17 tahun ke atas atau sudah menikah.
Melakukan setoran awal Rp. 100.000

2. CARA BUKA TABUNGAN HAJI BSI

Tabungan Haji

Terdapat 2 cara untuk daftar tabungan Haji BSI yaitu secara online dan melalui Cabang BSI namun yang dibahas pada ulasan ini adalah Cara Buka Tabungan Haji BSI Melalui Cabang.

Cara ini merupakan cara Buka Tabungan BSI offline yaitu dengan cara mengunjungi langsung Cabang Bank BSI terdekat, berikut langkah-langkahnya:

Langkah 1: Silahkan kunjungi Cabang Bank BSI terdekat dengan membawa KTP, NPWP dan dana setoran awal minimal Rp. 100.000.

Langkah 2: Setelah sampai di Cabang Bank BSI yang dituju, silahkan ambil Nomor antrian Costumer Service.

Langkah 3: Menunggu lah hingga nomor antrian kalian dipanggil oleh Costumer Service.

Langkah 4: Jika telah di panggil, silahkan menuju Loket Costumer Service dan serahkan dokumen yang di butuhkan oleh Costumer Service.

Langkah 5: Dengarkan secara seksama yang dijelaskan oleh Costumer Service terkait dengan informasi tabungan BSI.

Langkah 6: Costumer Service akan memproses pembukaan rekening tabungan Haji BSI kalian, jika telah selesai kalian akan mendapatkan Buku Tabungan Haji.

Kini kalian telah memiliki buku tabungan Haji, oleh karena itu kalian dapat menyisihkan sebagian pendapatan untuk mewujudkan impian ke baitullah.

Nominal yang hendak di tabungan cukup fleksibel tergantung dari keinginan kalian, misalnya bulan November 500 ribu, bulan Desember 100 ribu dan jika memiliki rezeki yang cukup kalian dapat menyetor sekaligus sebesar 25 juta.

Dengan begitu kalian telah mendapatkan nomor porsi atau nomor tunggu keberangkatan haji.

Apabila kalian telah mendapatkan nomor porsi, Buku Tabungan Haji BSI kalian telah dapat memperoleh fasilitas E Channel, seperti kartu ATM visa, BSI net dan BSI Mobile.

Dengan kartu ATM visa BSI kalian dapat melakukan transaksi pada mesin ATM yang berlogo visa ketika kalian sedang berada di Mekkah.

Nah jika kalian telah selesai menjalankan ibadah Haji, Buku Tabungan Haji BSI dapat kalian tutup, biaya untuk penutupan rekening tabungan Haji pun gratis.

Uniknya lagi, selain di Buka Via cabang BSI, ternyata untuk buka tabungan Haji BSI dapat dilakukan secara online melalui Website BSI dan Mobile Banking Bank BSI.

Artikel Membantu Lainnya:

7 Cara Mudah Buka Tabungan Haji BSI Online
Ini Prosedur Daftar Haji Dan Berkas Yang Dipersiapkan